SOLOK, HaluanNews.co.id – Ajang Kompetisi Sepak Bola bagi siswa SMP se-Indonesia, bertajuk Gala Siswa Indonesia (GSI) Kabupaten Solok Tahun 2024 resmi ditabuh.
Bupati Solok, Epyardi Asda, secara resmi membuka Gala Siswa Indonesia (GSI) Kabupaten Solok Tahun 2024,di Stadion Tuanku Tabiang, Batu Batupang, Koto Baru, Kecamatan Kubung, Jumat (31/5/2024).
Kegiatan itu, dihadiri Sekda Kabupaten Solok, Medison, Dandim 0309/Solok, Letkol Inf. Aji Satrio, para Asisten, Staf Ahli, Kepala Disdikpora Kabupaten Solok, Zainal Jusmar dan Kepala OPD lingkup Pemkab Solok.
Turut hadir, Camat se-Kabupaten Solok,
Wali Nagari se-Kabupaten Solok, Kepala SLTP se-Kabupaten Solok dan Tim peserta dari 14 Kecamatan di Kabupaten Solok.
Dalam arahanya, Bupati Epyardi Asda berpesan kepada seluruh Tim dari perwakilan Kecamatan se-Kabupaten Solok, agar bermain sportif dan mengutamakan kerjasama antar Tim.
Kegiatan ini ujar Bupati Epyardi, kita gunakan untuk mencari bibit-bibit sepak bola di Kabupaten Solok. Agar bakat anak-anak kita ini, bisa kita asuh sehingga bakat mereka bisa stabil sampai mereka dewasa.
” Mudah-mudahan, kegiatan olah raga yang kita selenggarakan ini, bisa memberikan pelajaran serta ilmu pada anak-anak kita, sehingga terhindar dari Narkotika ” tutur Bupati Epyardi Asda.
Sebelumnya, Kepala Disdikpora Kabupaten Solok, Zainal Jusmar, dalam laporan yang dihadapan Bupati Epyardi Asda mengucapkan terima kasih kepada seluruh tim dan tamu undangan.
Yang ikut hadir dan berpartisipasi dalam kegiatan GSI (Gala Siswa Indonesia) di Kabupaten Solok.
Kegiatan ini kata Zainal Jusmad, sudah kita rencanakan bersama Bupati Solok pada tahun lalu, dan Allhamdulilah, ucap Zainal Jusmad, pada tahun ini bisa terlaksana.
” Mudah-mudahan, kegiatan ini bisa berjalan dengan lancar dan aman, hingga laga Dinal selesai dilaksanakan ” pungkasnya.* (Ris).