TANGERANG, HaluanNews.co.id – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Tangerang menemukan ribuan berkas ganda calon bupati-wakil bupati jalur perseorangan Zulkarnain – Lerru dalam tahapan Verifikasi Administrasi (Vermin).
Ketua Divisi Teknis Penyelenggara Pemilu KPU Kabupaten Tangerang Shandy Akbar Kelana mengatakan, salah satu data dari yang ganda tersebut akan masuk dalam kategori Tidak Memenuhi Syarat (TMS).
“Data ganda tersebut akan dicoret dan hanya salah satu saja yang masuk Memenuhi Syarat,” ucap Shandy, Jumat (31/502024)
Menurut Shandy, hingga 30 Mei 2024 proses Vermin berkas dukungan pasangan Zulkarnain-Lerru sudah mencapai 80 persen. Saat ini KPU bekerja maraton untuk mengejar berkas yang belum terverifikasi.
Lebih lanjut Ia mengungkapkan, proses Vermin yang awalnya dijadwalkan berakhir 29 Mei kini diperpanjang sampai 2 Juni 2024. Alasannya, karena adanya ganggan pada Sistem Informasi Pencalonan (Silon).
“Jadwal Vermin diperpanjang sampai 2 Juni 2024. Sempat terjadi gangguan pada Silon, namun sekarang sudah normal kembali,” tutur Shandy.
Nantinya, lanjut Shandy, KPU bakal menyampaikan data dukungan Memenuhi Syarat (MS) dan Tidak Memenuhi Syarat (TMS) setelah melakukan pleno. Setelah itu, akan ada tahapan permohonan pengajuan perbaikan berkas.
Vermin dilakukan oleh PPK se-kabupaten Tangerang dengan penugasan dibagi per kecamatan. Dalam Vermin tim mencocokkan data yang diinput paslon didalam Sistem Informasi Pencalonan (Silon). Adapun data yang diperiksa pencocokan nama, tempat tanggal lahir, pekerjaan, dan umur.
“Jika nanti Vermin ini memenuhi syarat maka dilanjutkan dengan verifikasi faktual,” tandasnya. (Yeni)